Kata Penonton Sebelum Nonton The Script

Jakarta - Menjelang dimulai, para penonton mulai memasuki area konser The Script yang bertempat di The Kasablanka Hall, Mall Kota Kasablanka, Jakarta Selatan, Selasa (10/4/2018).

Pantauan detikHOT, menunjukan jalur masuk untuk penonton dibagi menjadi beberapa jalur sesuai dengan kelas tiket yang mereka miliki, yakni Festival, Golden Priority, dan Diamond VVIP.

Penonton The Script.Penonton The Script. Foto: Dyah Paramita Saraswati

Salah satu penonton yang dijumpai oleh detikHOT, Ilham Fahrie (25 tahun) merupakan pemegang tiket Golden Priority. Ia mengaku sudah menginginkan tiket sedari 2 bulan yang lalu.

Berbeda dengan para penonton lainnya yang mungkin ingin single-single hits terbaru dari The Script, Ilham justru mengejar untuk mendengarkan langsung single pertama dari The Script.

"Paling suka 'Together We Cry' karena itu lagu The Script pertama yang gue denger pas SMA itu sekitar 2008," tutur Ilham kepada detikHOT.

"Suka saja sama The Script, lagu-lagunya. The Script itu band Irlandia yang gue suka," tambahnya.

Kehadiran The Script di Jakarta malam hari ini adalah dalam rangka tur Asia bertajuk 'Freedom Child Tour'. Tur tersebut diselenggarakan untuk mempromosikan album berjudul sama. Jakarta menjadi kota pertama yang mereka singgahi di Asia.

(srs/mau)


Photo Gallery

Related Posts :

0 Response to "Kata Penonton Sebelum Nonton The Script"

Posting Komentar