Melejit karena 'Karna Su Sayang', Near Ajak Marion Jola di Album baru

Jakarta - Musisi yang melambung namanya lewat lagu 'Karna Su Sayang', Near, kini menggandeng Marion Jola di album teranyarnya. Dalam album terbarunya ini, Near berkolaborasi dengan penyanyi yang akrab disapa Lala itu lewat judul lagu 'Karna Ko'.

Bukan tanpa alasan Near mengajak Marion berkolaborasi. Hal tersebut lantaran sang pria tertarik dengan suara Marion.

"Saya lihat Marion Jola pas ikut ajang pencarian bakat. Saya kagum sama dia. Saya dukung dia dan pengin suatu saat bisa kolaborasi. Akhirnya bisa kolaborasi di album ini," ujar Near saat peluncuran albumnya di KFC Cideng, Jakarta Pusat.

Marion ternyata tidak perlu berpikir panjang saat ada tawaran untuk berkolaborasi dengan Near.

"Pas dikasih tahu, 'La, ini ada ajakan duet dari Near.' Terus kayak ah yang betul, wah langsung tanpa pikir lama-lama langsung oke. Jadi kayak kalau misalnya diajak pergi sama orang ini (Near) saya nggak akan pikir lama-lama. Karena dia luar biasa dia bisa buat bahasanya kita dinikmati satu Indonesia," ujar marion Jola.

Di sisi lain, Steve Lillywhite selaku CEO Jagonya Music and Sport Indonesia, yang memproduseri album Near, mengungkapkan sudah menyukai lagu Near sejak pertama mendengarnya.

"Sejak pertama kali saya mendengar lagu 'Karna Su Sayang', ini akan menjadi sesuatu yang hits di Indonesia, saya suka sekali," kata Steve Lilywhite. Album perdana Near ini dirilis lewat Jagonya Musik Indonesia (JMSI).

Dalam album yang dirilis lewat Jagonya Musik Indonesia ini, Near, mempersembahkan 10 lagu yang siap menghibur seluruh penikmat musik di Indonesia.
(wes/doc)


Photo Gallery

1 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20

Related Posts :

0 Response to "Melejit karena 'Karna Su Sayang', Near Ajak Marion Jola di Album baru"

Posting Komentar