24 Tahun Bersama SID, Jerinx Ogah Selingkuh

Jakarta - Tahun ini Superman Is Dead tengah merayakan hari jadi yang ke-24. Mereka pun mengadakan tur di sepanjang Agustus bertajuk 'Hantaman 24 Karat'.

Sambil mengunggah poster tur, Jerinx mengungkapkan bagaimana bandnya tersebut tidak pernah mengalami pergantian personel.

Jerinx pun menganalogikan bandnya sebagaimana pernikahan. Saking lamanya bersama, ia mengatakan dirinya malas 'selingkuh' dari bandnya.

"Menginjak usia 24 tahun sebagai band dengan personel yang sama itu ibarat sudah lama nikah tapi males selingkuh karena yang mau diajak selingkuh sudah mati semua," tulisnya.

Tur tersebut akan mendatangi empat kota di sepanjang Agustus. Kota yang sambangi antara lain Manado (10 Agustus 2019), Kuta, Bali (14 Agustus 2019), Ancol, Jakarta (18 Agustus 2019), dan BSD, Tangerang Selatan (24 Agustus 2019).

Simak Video "Jerinx SID Sentil Via Vallen, Netizen Geram"
[Gambas:Video 20detik]
(srs/dar)


Photo Gallery

Related Posts :

0 Response to "24 Tahun Bersama SID, Jerinx Ogah Selingkuh"

Posting Komentar