Ada yang spesial dari pembuatan video klip anyar Vidi, sebab sejumlah tokoh tenar juga ikutan 'nimbrung'. Siapa saja?
Ada Dude Harlino yang kebetulan memang tengah sibuk bisnis oleh-oleh khas Yogyakarta dan musisi dari Kota Pelajar, Erix 'Soekamti' yang jadi modelnya.
"Kita selesaikan syuting untuk lagu Yogyakarta milik Kla Project, yang didaur ulang oleh Vidi Aldiano. Ini lagu favorit saya sejak lama dan nggak nyangka bisa terlibat di sini," ungkap Dude dalam keterangan pers yang diterima detikHOT, Selasa (18/10).
"Lagu ini akan terus kami putar di Jogja Scrummy pusat oleh-oleh yang saya kelola langsung. Sekalian promosi JS dan juga Yogyakarta kota istimewa untuk saya dan keluarga," tutur Dude sembari memasarkan bisnisnya.
Tembang 'Yogyakarta' memang begitu terkenal sampai ke anak muda zaman sekarang karena saking legendarisnya. Bahkan ketika Anda melalui perjalanan ke Yogyakarta via kereta api, lagu itu diputar begitu memasuki stasiun Tugu.
(kmb/kmb)
Photo Gallery
0 Response to "Bareng Erix 'Soekamti', Dude Harlino Jadi Model Video Klip 'Yogyakarta'"
Posting Komentar