Rilis 'Buas', Speedkill Masih Berisik dan Bertaji

Jakarta - Speedkill akhirnya kembali menelurkan sebuah album. Kuartet trash metal asal Jakarta itu meluncurkan 'Buas' sebagai album keduanya.

Kali ini, Speedkill merilis albumnya lewat Sang Hitam Records. Danang 'Unbound' Prihantoro (vokalis), Muhammad Syaffi (gitaris), Patra Gumala (Bassis), dan Zaini Arasyis (drumer) pun seakan masih ingin membuktikan bahwa mereka masih bertaji lewat lirik-lirik yang disajikan.

Hal tersebut pun terlihat dari sampul albumnya yang begitu seram. Artwork tersebut ternyata dikerjakan langsung oleh sang vokalis dengan menggandeng ilustrator Anggarez dan Riza Oyoy, seperti yang tertuang pada keterangan pers yang diterima detikHOT.

Rilis 'Buas', Speedkill Masih Berisik dan BertajiFoto: dok. Speedkill
Album 'Buas' tersebut saat ini sudah bisa didapatkan dengan dua kategori. Yang pertama ada deluxe yang di-bundling dengan bendera dan canvas slipcase serta reguler.

Tapi soal materi lagu, Speedkill tak memberikan perbedaan. Kedua album tetap sama dengan menyuguhkan tujuh lagu.
(dar/mmu)

Related Posts :

0 Response to "Rilis 'Buas', Speedkill Masih Berisik dan Bertaji"

Posting Komentar