Dikutip dari Hollywood Life, Rabu (29/11/2017), Eminem akan merilis album terbaru berjudul 'Revival' pada 15 Desember mendatang. Ini merupakan album pertamanya dalam 7 tahun.
Eminem mengumumkan kabar gembira tersebut dengan cara yang unik. Ia mengunggah sebuah video berlatar komersial farmasi di Instagram.
Video tersebut menampilkan seorang pria berbaju putih dan berkacamata bernama Trevor yang memberitahu bahwa 'Revival' yang biasa digunakan sebagai obat bukanlah sesuatu yang biasa dipakai dalam kondisi medis, melainkan judul dari album baru Eminem yang akan dirilis pada 15 Desember.
Pengumuman tersebut tentunya membuat para penggemar gembira lantaran Eminem akhirnya kembali merilis musik baru setelah merilis album terakhirnya berjudul 'Recovery' pada tahun 2010 lalu.
Jika dilihat dari judulnya, 'Revival' sepertinya akan menjadi sesuatu yang akan mengembalikan Eminem kepada gelar King of Rhymes yang dahulu dimilikinya.
(dar/dar)
Photo Gallery
0 Response to "Eminem Akan Rilis Album Baru Setelah 7 Tahun"
Posting Komentar