Kedua penyanyi perempuan tersebut sukses mengalirkan suasana romantis melalu lagu-lagu mereka.
Yura tampil membawakan lagu-lagunya yang syarat akan lirik bernuansa cinta. Yura bahkan mengajak penonton yang datang bersama pasangan untuk menggenggam tangan pasangannya pada lagu 'Berawal Dari Tatap'.
Tak hanya itu lagu 'Intuisi' berhasil membuat penonton seketika terbawa perasaan. Apalagi Yura membawakannya dengan penuh penghayatan hingga menitikan air mata.
Semakin malam, Yura pun melanjutkan penampilan dengan lagu 'Cinta dan Rahasia' yang sukses membuat penonton ikut bersenandung.
Setelah Yura, pada panggung yang sama tampil Monita Tahalea yang membuka penampilannya dengan cantik lewat lagu 'Kisah Ini Indah' dan 'Ingatlah'.
Monita pun turut membawakan lagu di album terbarunya, mulai dari '168', 'Perahu', hingga 'Memulai Kembali'.
Musik jazz dibalut nuansa folk yang dibungkus dengan balutan suara lembutnya berhasil memberikan penampilan yang manis bagi penonton di panggung tersebut.
(srs/dal)
Photo Gallery
0 Response to "Romantis Bersama Yura Yunita dan Monita Tahalea"
Posting Komentar