Seperti diumumkan tadi malam, Selasa (6/12) album 'Confident' milik Demi dinominasikan untuk kategori Best Pop Vocal Album bersama empat musisi lainnya. Mereka adalah Adele (25), Justin Bieber (Purpose), Ariana Grande (Dangerous Woman) dan Sia (This is Acting).
Hal ini tentunya membuat Demi sangat terkejut. Musisi berusia 24 tahun itu pun merayakan prestasinya di media sosial.
Baca juga: Ini Daftar Lengkap Nominasi Grammy Awards 2017
"Ya ampun!! Lihat wajah-wajah di foto ini! Aku tak percaya aku adalah satu dari mereka. Lovatics kita berhasil! #GrammyNominations," tulis Demi pada caption foto para peraih nominasi di Instagram.
"Bangun tidur lalu mendengar berita paling luar biasa! Wow, terima kasih banyak @RecordingAcad! #GrammyNominations," kicaunya di Twitter.
Pada Februari 2016 lalu, Demi menghibur para hadirin di ajang Grammy Awards walaupun tak mendapatkan nominasi apapun tahun lalu. Namun kini, sang musisi akhirnya berhasil membuktikan karya-karyanya layak disandingkan dengan musisi-musisi besar lainnya.
(dal/tia)
Photo Gallery
0 Response to "Demi Lovato Rayakan Perolehan Nominasi Grammy Pertamanya"
Posting Komentar