Siapa saja nama-nama yang masuk ke dalam nominasi Grammy Awards 2017 telah dibacakan, termasuk nominasi untuk kategori Best Rap Album. Pengumuman nominasi dari gelaran Grammy Awards yang ke-59 ini dibacakan oleh pelantun lagu Meghan Traino pada saluran televisi CBS dalam acara CBS This Morning.
Pendatang baru Chance The Rapper berhasil masuk ke dalam daftar nominasi melalui albumnya, 'Coloring Book'. Seperti yang telah diduga sebelumnya, Drake pun berhasil duduk dalam nominasi di kategori ini melalui album 'Views' yang ramai menjadi perbincangan.
Selain itu, ada pula Kanye West dengan album 'The Life of Pablo'. Tak hanya itu, nama DJ Khaled dengan album 'Major Key', De La Soul dengan album 'And The Anonymous Nobody', Schoolboy Q dengan album 'Blank Face LP' pun berhasil menjadi pesaing di kategori yang sama.
Lantas, siapa yang kira-kira akan memenangkan kategori ini? Dan, bagaimana dengan nominasi di kategori lainnya? Nantikan berita selanjutnya di detikHOT!
(srs/dar)
0 Response to "Intip Nominasi Best Rap Album di Sini!"
Posting Komentar