Danilla Punya 'Lintasan Waktu' untuk Album Kedua

Jakarta - Setelah melalui proses penggarapan yang cukup panjang, Danilla akhirnya merilis album keduanya dengan judul 'Lintasan Waktu'.

Mengapa proses pembuatan album ini bisa dikatakan panjang? Sebabnya, Danilla memang telah menggarapnya sejak pertengahan tahun 2015.

Berbeda dengan album pertamanya, 'Telisik' (2014), yang banyak melibatkan Lafa Pratomo sebagai penulis lagu, kini Danilla menulis sendiri hampir 90 persen dari lagunya.

Lafa Pratomo masih terlibat di album ini sebagai produser bersama Alda Nada Permana dari Ruang Waktu Music Lab.

Sejumlah musisi pun turut terlibat di dalam penggarapan 'Lintasan Waktu', di antaranya Dimas Pradipta, Edward Manurung, Christ Stanley, Gallang Perdhana, Pertus Bayu Prabowo, hingga Rd. Moch Sigit Agung Pramudita.

Ada 10 nomor lagu di album yang diproduksi oleh Ruang Waktu Music Lab dan Demajors tersebut dengan 'Aaa' sebagai single andalan.

Ini daftar lagu dalam album 'Lintasan Waktu' tersebut:
1. 'Laguland'
2. 'Entah Ingin Kemana'
3. 'Kalapuna'
4. 'Meramu'
5. 'Ikatan Waktu Lampau'
6. 'AAA'
7. 'Dari Sebuah Mimpi Buruk'
8. 'Usang'
9. 'Ini dan Itu'
10. 'Lintasan Waktu'
(srs/dar)

Photo Gallery

0 Response to "Danilla Punya 'Lintasan Waktu' untuk Album Kedua"

Posting Komentar