Synchronize 2017 Tak Hanya Akan Suguhkan Musik

Jakarta - Sore hari, festival musik lintas genre dan lintas generasi, Synchronize Festival 2017 mulai didatangi penonton. Kemungkinan mereka adalah penonton pemegang early entry tiket yang diharuskan masuk ke area sebelum pukul 15.00 WIB.

Penampilan musik di Synchronize Fest 2017 hari pertama baru dimulai usai break Maghrib, yaitu pada pukul 18.30 WIB. Hanya saja di sore hari ada sejumlah kegiatan menarik yang bisa diikuti oleh pengunjung.

Pada pukul 15.15 WIB, di panggung District Stage diadakan upacara Paralympic Ceremony yang merupakan tradisi penghitungan mundur Asian Para Games 2018. Acara ini turut dihadiri oleh Wakil Presiden Jusuf Kalla, Menko PMK Puan Maharani, Menpora Imam Nahrawi, dan Ketua Umum INAPGOC, Raja Sapta Oktohari.

Synchronize Fest 2017 digelar selama tiga hari yakni pada 6 hingga 8 Oktober 2017 di Gambir Expo, Kemayoran, Jakarta Pusat.

Di hari pertama ini, Synchronize Fest 2017 dimeriahkan oleh penampilan dari Morfem, Voice of Baceprot, Shadow Puppets Meets Bob Tutupoly, Hivi, Keroncong Tugu Cafrinho, Tipe X, Oomleo Berkaraoke, Adrian Yunan, Mocca, hingga D' Essential of Groove.

Tak hanya menampilkan acara musik, Synchronize Fest 2017 juga melakukan pemutarab film-film karya sineas Indonesia dari Kinosaurus dan Kolektif Film. Ada pula pertunjukan live mural dan graffiti oleh sdniman kolaborator dari Komunitas Gardu House, Marishka Soekarna, Madfire, dan Ahmad 'Djali' Rizzali.

Ada pula workshop dari Taring Babi dan Ruang Rupa yang berlangsung selama tiga hari, yakni pada Jumat hingga Minggu tiap pukul 15.00 hingga 23.00 WIB di booth Ruru Shop.

Jadi, sudah siap seru-seruan di Synchronize Fest 2017 malam ini?
(srs/dar)


0 Response to "Synchronize 2017 Tak Hanya Akan Suguhkan Musik"

Posting Komentar