Besok Ngayogjazz 2017 Akan Mengalun di Sleman, Gratis!

Besok Ngayogjazz 2017 Akan Mengalun di Sleman, Gratis!Foto: Ngayogjazz 2017
Jakarta - Perhelatan tahunan Ngayogjazz 2017 kembali digelar di wilayah Sleman, DIY. Puluhan musisi jazz akan tampil di Dusun Kledokan, Desa Selomartani, Kecamatan Kalasan, Sabtu, 18 November 2017. Acara tahun ini merupakan yang ke 11 yang digelar oleh Ngayogjazz.

Acara tahunan yang sudah ke-11 ini mengambil tema 'Wani Ngajazz Luhur Wekasane'. Kalimat peribahasa ini yang diambil dari pepatah Jawa 'Wani Ngalah Luhur Wekasane'. Berarti siapa yang berani mengalah akan mendapatkan kemenangan di kemudiannya.

"Jadi siapapun yang mau memberikan kontribusi dan apresiasinya terhadap jazz, baik penyelenggara, warga desa yang ditunjuk sebagai tuan rumah, musisi, maupun penonton, akan mendapatkan kemuliaan," kata tuan rumah acara Ngayogjazz 2017, Bambang Paningron.


Dusun Kledokan yang berada di wilayah Sleman bagian timur dengan nuansa pedesaan menjadi tuan rumah tahun ini. Ada lima panggung di kawasan yang berada tidak jauh dari Monumen Plataran yang merupakan jejak sejarah peristiwa pertempuran TNI melawan tentara Belanda pada masa Agresi Militer II tahun 1948-1949.

Panggung pun diberinama seperti zaman perjuangan yakni panggung Doorstoot, panggung Gerilya, panggung Markas, panggung Serbu dan panggung Merdeka.

Dia mengatakan ada sekitar 26 musisi baik musisi lokal, nasional hingga internasional. Beberapa musisi itu antara lain Everyday, Rubah di Selatan, Nonaria feat Bonita, Sri Hanuraga trio bersama penyanyi jazz Dira Sugandi. Ada juga kelompok jazz dari Prancis yang diprakarsai Remi Panossian, Remi Panossian Trio. Kemudian pasangan musisi Endah N Resha serta Gugun Blues Shelter dan lain-lain.

Selanjutnya ada dari komunitas jazz se-nusantara dari berbagai daerah seperti Pekalongan, Purwokerto, Ponorogo, Solo, Trenggalek, Lampung, Magelang, Surabaya dan Yogyakarta sendiri. Kemudian ada juga kesenian tradisional dari Paguyuban Gejog Lesung Tjipto Suoro dan Paguyuban Bregada Gotri Seloaji

"Ngayogjazz 2017 ini akan menjadi momen lebaran atau reuninya musisi jazz. Semua musisi jazz berkumpul mulai dari musisi lokal, nasional hingga international setelah setahun berkreasi di daerahnya masing masing," katanya.


Untuk datang ke lokasi, panitia juga sudah menyediakan kantong-kantong parkir di kawasan tersebut. Namun bagi yang tidak ada kendaraan juga ada kendaraan bernama Shuttle Jazz yang akan mengantarnya. Penonton tinggal memilih titik pemberangkatan yang disediakan mulai pukul 15.00-22.00 WIB.

Shuttle Jazz akan diberangkatkan menuju padukuhan Kledokan (Tugu Batu Kledokan/Terminal Bus Ngayogjazz) dari 2 titik awal keberangkatan (Cupable cafe – Yakkum Pakem dan Jogja Nasional Museum) di Jl Amri Yahya Gampingan Kota Yogyakarta.
(bgs/dar)


Photo Gallery

1 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20

Related Posts :

0 Response to "Besok Ngayogjazz 2017 Akan Mengalun di Sleman, Gratis!"

Posting Komentar