Ketika Danilla Berjalan di 'Lintasan Waktu'

Jakarta -

Setelah merilis album keduanya yang berjudul 'Lintasan Waktu' pada September 2017, Danilla menggelar sebuah secret showcase untuk kalangan media dan terbatas untuk memperdengarkan lagu-lagu yang ada di album tersebut.

Dalam acara tersebut, Danilla membawakan 10 lagu yang ada di album tersebut dan bercerita mengenai cerita apa saja yang ada di balik tembang-tembang yang ia bawakan.

"Kalau album 'Telisik' (2014) itu galau remaja, kalau ini ('Lintasan Waktu') galau dewasa, jadi banyak bercerita tentang kehidupan," ungkap Danilla di atas panggung yang bertempat di Shoemaker Studios, Cikini, Jakarta Pusat, Selasa (21/11/2017).


Salah satu yang ia tuturkan di atas panggung adalah kisah di balik lagu yang menjadi judul untuk albumnya, 'Lintasan Waktu'. Lagu ini berasal dari perenungan dan ketakutannya mengenai masa tua.

"Saya selalu takut akan tua, saya takut tubuh saya akan dihinggapi banyak penyakit. Lagu ini saya buat karena saya pasti merindukan masa-masa di mana saya muda. Ini lagu buatan Lafa (Lafa Pratomo), saya menginterpretasikannya seperti itu," urainya.

Rupanya, Danilla memang punya cerita yang menarik untuk di simak pada setiap lagunya. Tak hanya lahir dari perenungan-perenungannya akan kehidupan, lagu yang ia racik juga hadir karena mimpi, dari fantasinya, pengamatannya akan hal-hal yang terjadi di sekelilingnya, hingga ungkapan rasa cintanya terhadap binatang dan tumbuhan.


Misalnya lagu 'Dari Sebuah Mimpi Buruk' yang ia buat pukul 05.00 pagi setelah terbangun dari mimpi buruk tentang kekasih yang berselingkuh. Atau lagu 'Ikatan Masa Lampau' yang bercerita mengenai masa-masa sulit yang ia hadapi di masa lalu.

Dari segi musik, Danilla tengan banyak bereksplorasi di album ini. Bunyi-bunyian synthesizer menjadi salah satu elemen baru yang sebelumnya tak muncul di album 'Telisik'.

'Lintasan Waktu' merupakan sebuah album yang tak cuma manis, namun menarik untuk disimak dan didengarkan dengan seksama.


(srs/doc)

Photo Gallery

Related Posts :

0 Response to "Ketika Danilla Berjalan di 'Lintasan Waktu'"

Posting Komentar