10 Pendatang Baru Terhot

Jakarta - Di industri musik Tanah Air, 2017 juga ditandai oleh munculnya sejumlah nama-nama baru. Nama-nama tersebut adalah mereka yang merilis debutnya di 2017 dan langsung mencuri perhatian.

Kebanyakan dari mereka menawarkan warna musik yang baru hingga lirik yang segar. detikHOT merangkum siapa-siapa saja pendatang baru yang berhasil menjadi sorotan tahun ini. Berikut daftarnya.

1. Fourtwnty

FourtwntyFourtwnty Foto: Twitter Fourtwnty
2017 bisa dibilang menjadi tahun keberuntungan bagi Fourtwnty. Meski debut albumnya yang berjudul 'Lelaku' telah rilis sejak 2015 lalu, namun di tahun 2017 grup yang digawangi oleh Ari Lesmana dan Nuwidan Roots tersebut berhasil memperoleh panggung yang lebih besar lagi.

Tak bisa dipungkiri perhatian dari khalayak tersebut bisa saja terjadi karena lagu 'Zona Nyaman' yang menjadi soundtrack film 'Filosofi Kopi 2' yang rilis di 2017.

2. Teddy Adhitya

Teddy AdhityaTeddy Adhitya Foto: Asep Syaifullah
Lewat album 'Nothing is Real' yang keluar pada awal 2017, nama Teddy Adhitya menjadi salah satu penyanyi dan pencipta lagu yang patut diperhitungkan. Kehadirannya menawarkan lagu-lagu bernuansa RnB dan soul.

Dari albumnya, muncul lah sejumlah single yang sukses di pasaran, di antaranya 'In Your Wonderland' dan 'Let Me'.

Dalam sebuah wawancara dengan detikHOT yang diterbitkan bulan April 2017, sebelum menjadi penyanyi ia pernah menjadi atlet. Mengikuti kata hati dan cita-citanya, ia pun banting setir berkarier di dunia musik.

3. Jason Ranti

Jason RantiJason Ranti Foto: Asep Syaifullah
Sekilas tampilannya terlihat sederhana dan apa adanya, namun lagu-lagu bermuatan isu sosial dengan lirik yang vokal namun terkesan nyeleneh dan jenaka justru lahir dari tangannya.

Jason Ranti merilis album berjudul 'Akibat Pergaulan Blues' pada 2017. Ini adalah album pertamanya. Di dalamnya terdapat sejumlah lagu yang berisikan tema-tema keseharian, kritik sosial, cinta, hingga ajakan untuk menertawakan ketakutan berlebih terhadap komunisme.

"Ya ada perasaan nggak nyaman atau perasaan nggak seimbang, itu (album 'Akibat Pergaulan Blues') itu kayak respons gue aja sama keadaan yang terjadi di realita gue," katanya dalam sebuah wawancara dengan detikHOT.

4. Gloria Jessica

Gloria JessicaGloria Jessica Foto: dok. Gloria Jessica
Gloria Jessica mengawali kariernya dengan mengikuti ajang pencarian bakat di salah satu televisi swasta.

Setelah merilis single 'Dia Tak Cinta Kamu' di 2016, pada 2017, ia cukup bersinar dengan single 'I Just Wanna Love You'.

5. The Finest Tree

The Finest TreeThe Finest Tree Foto: Twitter The Finest Tree
Duo kakak beradik Cakka dan Elang Nugraha ini sebenarnya sudah dibentuk sejak 2012. Produser meraka adalah musisi kawakan Eross Candra.

Sebelumnya, pada 2012, mereka pernah merilis mini album. Di tahun 2017, mereka merilis single 'Tolong Lepaskan' yang membuat keduanya mendapat sorotan lebih besar.

6. ONAR

ONARONAR Foto: We The Fest
Di 2017, musik hiphop kembali memasuki masa jayanya. Sejumlah musikus dan kolektif musik hiphip tampil meramaikan panggung hiburan. ONAR adalah salah satu di antara sekian banyak artis hiphop yang bermunculan di tahun ini.

Terdiri dari Laze, Noise, Aryo W., Shotgundre, and Ayub Jonn, ONAR tahun ini cukup rajin menghibur pendengarnya di berbagai panggung festival musik. Yang membuat ONAR kian menarik adalah lirik-lirik lagunya yang langtang dan berani, sebut saja 'Veteran' dan 'Substansi'.

7. Vira Talisa

Vira Talisa Vira Talisa Foto: Vira Talisa (Saras/detikHOT)
Di akhir tahun 2016 dan awal 2017, nama Vira Talisa hadir dan masuk bursa panggung musik Tanah Air. Dirinya menyajikan lagu-lagu retro pop yang bernuansa ceria namun tenang.

Sejauh ini, ia telah merilis mini album 'Vira Talisa' dengan single 'Walking Back Home' dan 'If I See You Tomorrow' di dalamnya.

8. Heals

HealsHeals Foto: dok. Heals
Kota Kembang rupanya masih menjadi kota yang melahirkan banyak band-band dan musikus bagus. Heals salah satunya.

Band shoegaze yang dalam sebuah wawancara dengan detikHOT mengaku sangat terpengaruh oleh My Bloody Valentine, My Vitriol, hingga Cocteau Twins ini tahun 2017 merilis sebuah album berjudul 'Spectrum' dengan lagu 'False Alarm' sebagai single-nya.

Di tahun 2018, Heals akan tampil di St Jerome's Laneway Festival, Singapura.

9. Adrian Khalif

Adrian KhalifAdrian Khalif Foto: dok. Adrian Khalif
Lahir dan besar di keluarga diplomat, Adrian Khalif tinggal berpindah-pindah dari satu negara ke negara lain. Hal itu sangat mempengaruhi karier dan ketertarikannya dalam bermusik.

Dalam single 'Made in Jakarta', ia mencurahkan kisahnya tersebut sekaligus rasa cinta dan cerita jatuh bangunnya hidup di Jakarta. Di lagu itu ia bekerja sama dengan Dipha Barus.

Lagu tersebut berhasil menyabet piala di ajang AMI Awards 2017 sebagai Karya Produksi - Rap/HipHop Terbaik.

10. Reality Club

Reality ClubReality Club Foto: Asep Syaifulah/detikHOT
Bagi yang suka berselancar dan menonton video di YouTube mungkin mengenal Fathia Izzati atau yang dikenal sebagai Kittendust. Tidaknya meng-cover lagu dan membuat konten YouTube, Cia, juga memiliki band bernama Reality Club bersama kakaknya Faiz dan teman-temannya Nugi, Iqbal, dan Era.

Di pertengahan tahun 2017 mereka merilis sebuah album debut berjudul 'Never Get Better' yang berisikan lagu-lagu bernuansakan indie rock dan indie pop.

Pada sebuah perbincangan dengan detikHOT yang terbit pada bulan Juli 2017, mereka mengaku mencoba membuat lagu-lagu bertemakan optimisme dan bisa didengarkan oleh siapa saja.
(srs/dar)


Photo Gallery

1 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20

Related Posts :

0 Response to "10 Pendatang Baru Terhot"

Posting Komentar