Kabar tersebut diungkapkan Camila Cabello lewat akun Twitternya. Ia menjanjikan sesuatu yang spesial minggu ini.
"AKU.PUNYA.KEJUTAN.UNTUK KALIAN.MINGGU INI," tulisnya.
Sayangnya, Camila Cabello tidak menjelaskan kapan kejutan itu akan ia berikan. Begitu juga dengan bocoran mengenai apa yang akan dibagikannya.
Kebanyakan netizen mencoba menebak kejutan itu adalah sebuah video musik.
Setelah hengkang dari Fifth Harmony, Camila Cabello seperti tidak ada habisnya memuaskan hati para penggemar. Debutnya sebagai penyanyi solo begitu sukses dengan 'Havana' yang meraih segudang prestasi.
Setelah itu, 'Never Be the Same' langsung membuntuti kesuksesan tersebut. Kini, video musik lagu tersebut sudah disaksikan lebih dari 68,4 juta pengguna YouTube.
Menurut kalian, apa kejutan dari Camila Cabello? Tulis di komentar ya!
(dar/nu2)
Photo Gallery
1 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12


0 Response to "Camila Cabello Punya Kejutan Minggu Ini, Apa Ya?"
Posting Komentar