Nyanyi Lagi, Siti Badriah Bakal Panaskan BIGO Live

Nyanyi Lagi, Siti Badriah Bakal Panaskan BIGO LiveSiti Badriah Foto: Noel/detikHOT
Jakarta - Belakangan ini, Siti Badriah memang lebih akrab terlihat di layar kaca dengan berakting. Tapi tenang, kini sang pedangdut bakal kembali menunjukkan suara dan goyangannya.

Siti Badriah bakal tampil berbeda dari biasanya para biduan. Dia akan hadir secara langsung menyapa penggemarnya lewat aplikasi BIGO.

Pelantun 'Berondong Tua' itu tampil dalam sebuah program bertajuk BIGOyank Bareng Nagaswara (singkatan dari BIGO Goyang Bareng Nagaswara). Ia beserta Hesty Klepek-klepek dan Denias akan seru-seruan di aplikasi tersebut secara langsung setiap hari Rabu pukul 19:00 WIB.


"Baru kali ini saya berkesempatan menyapa penggemar secara live-streaming," ujar Siti Badriah dalam keterangan pers yang didapat detikHOT, Senin (9/4/2018).

Tak cuma nyanyi dan goyang, Siti Badriah akan bercerita dan berinteraksi langsung dengan netizen luas. Sejak program BIGOyank Bareng Nagaswara diadakan pada 21 Maret lalu, ia merasakan sensasi berbeda tampil lewat live streaming.

"Ternyata seru banget bisa bernyanyi dan bergoyang bareng, bisa bercakap dan berinteraksi langsung juga," tukas Siti Badriah.
(mau/dar)


Photo Gallery

1 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20

Related Posts :

0 Response to "Nyanyi Lagi, Siti Badriah Bakal Panaskan BIGO Live"

Posting Komentar