"Yang pasti dia akan tampil di hari pertama day one tanggal 4 Mei jam 21.00 WIB," ungkap CEO Hype Festival, Darshan Pridnani ditemui di SCBD, Senayan, Jakarta Selatan, Kamis (26/4/2018).
Penyanyi asal Inggris tersebut akan tampil dengan format full band bersama 26 penari.
Sedangkan kedatangan pelantun 'Your Song' tersebut sebenarnya sudah dinantikan sejak tahun lalu. Hanya saja pihak penyelenggara baru mendapatkan kesempatan di tahun ini untuk membawanya merapat ke Jakarta.
"Rita Ora sebenarnya sudah ingin dari 1-2 tahun yang lalu. Kebetulan sekarang lagu dia lagi hype banget, di radio-radio juga dipasang," kata Darshan.
Selain Rita Ora, sejumlah penampil lainnya juga dijadwalkan akan menghibur para penonton yang datang. Mereka adalah Alan Walker, Disclosure, Bondax, Cash Cash, Dipha Barus, Andre Dunant dan lain-lain.
Festival musik SHVR Ground Festival 2018 akan digelar selama 2 hari, yakni pada 4 dan 5 Mei 2018 di Allianz Eco Park, Ancol, Jakarta Selatan.
[Gambas:Video 20detik]
(srs/dar)
Photo Gallery
1 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20


0 Response to "Rita Ora Siap Gebrak Hari Pertama SHVR Ground Festival 2018"
Posting Komentar