Apa Itu Senbatsu 'Uza' JKT48 yang Dikicaukan Akun Jokowi?

Jakarta - Pihak JKT48 buka suara mengenai kicauan oleh akun Twitter Presiden Joko Widodo perihal Senbatsu 'Uza'. Rino selaku appreciation team dari JKT48 menjelaskan makna dari Senbatsu 'Uza' tersebut.

"Jadi kami baru launching single, nah 'Uza' itu judul lagunya. Sedangkan Senbatzu itu sebutan buat member yang terpilih untuk menyanyikan lagunya," ujar Rino, Appreciation Team JKT48 saat dihubungi detikHOT melalui sambungan telepon, Rabu (16/5/2018).

Menurut Rino, lagu tersebut baru saja dirilis beberapa hari yang lalu.

"Iya, lagunya baru rilis beberapa hari yang lalu, jadi awalnya kami sempat mikir, mungkin beliau (Presiden Jokowi) tahu," katanya.
Sebelumnya, akun Twitter Jokowi sempat menanggapi cuitan dari salah satu member JKT48, Beby JKT48. Akun twitter tersebut menuliskan "Wuooohh mantab! Jadi teringat deg2annya di momen Senbatsu Uza pekan lalu."

Kicauan tersebut segera dihapus dan Istana pun mengklarifikasi hal tersebut sebagai kesalahan admin.

Klarifikasi mengenai Cuitan Akun Twitter Presiden

Akun Twitter Presiden pada pukul 15:24 WIB mengunggah cuitan singkat namun segera dihapus tak lama setelah diunggah.

Hal ini telah ditelusuri dan ditemukan permasalahan di salah satu admin pengelola. Yang bersangkutan kini sudah dibebastugaskan

[Gambas:Video 20detik]


(srs/dar)

Photo Gallery

1 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20

0 Response to "Apa Itu Senbatsu 'Uza' JKT48 yang Dikicaukan Akun Jokowi?"

Posting Komentar