"Hadiahnya Rp 112 juta untuk juara pertama. Dan itu bisa naik tergantung kurs Dolar," ucap Ahmad Dhani saat ditemui dikediamannya, kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, Jumat (29/6/2018).
"Juara dua paket umroh untuk dua orang. Juara tiga Rp 30 juta. Juara favorit
Rp 20 juta," lanjutnya.
"Pokoknya segala jenis kreativitas dan interpretasinya lagu ganti Presiden. Segalanya macem genre musik kita nilai dan terima. Termasuk dangdut. Penyanyi laki-laki, perempuan, kakek-kakek, nenek-nenek, band, duo atau trio, nasyid, reggae, keroncong, klasik, hip hop. Pokoknya apa aja," paparnya.
Lagu yang diciptakan oleh Sang Alang itu akan diselenggarakan melalui YouTube sampai tanggal 1 Januari 2019 mendatang.
"Kita nilai dari penampilan secara profesional, suaranya. Boleh profesional, langsung dalam kamera, studio yang besar. Boleh di remix atau diubah. Yang penting enak dan bagus didengar," imbuh suami Mulan Jameela itu.
"Upload ke YouTube dan 10 viewers terbanyak kita nilai. Interpretasi dan gayanya gimana. Jadi kita akan menilai, hitung viewers sampe 1 Januari 2019. Mungkin 17 Agustus bisa naik 125 juta. Tergantung kurs dan banyak upload. Sebanyak yang upload dan kurs dolar naik, maka semakin besar hadiahnya," pungkasnya.
(hnh/mah)
Photo Gallery
0 Response to "Bikin Kontes Nyanyi #2019GantiPresiden, Ahmad Dhani Hadiahi Rp 112 Juta"
Posting Komentar