Indra Lesmana Project Segera Garap Album Penuh

Jakarta - Tidak mau puas hanya dengan mini album 'Sacred Geometry', ILP (Indra Lesmana Project) juga berencana untuk menggarap album penuh dalam waktu dekat ini.

"Mudah-mudahan habis selesai showcase ini kita mau workshop lagi di bulan Agustus, mudah-mudahan sudah ada repertoire-repertoire baru lagi yang bisa kami tampilkan di depan umum," ujar Indra Lesmana saat ditemui usai manggung di Kumpul ID, Kuningan City, Jakarta Selatan, baru-baru ini.

Niatan tersebut juga diungkapkan oleh Indra Lesmana dalam acara jumpa pers di Pejaten, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, beberapa waktu sebelumnya.


Bahkan, rencana yang ada tak berhenti hanya sampai di album penuh. Indra Lesmana juga ingin tur bersama ILP.

"Kayanya aku ingin satu bulan ini, bulan Juli kita bener-bener fokus dulu di studio, kemudian Agustus kami coba main lagi, bunyinya gimana di atas panggung. Baru September, Oktober, November, Desember, kita mau hilang dulu nih kayanya mau fokus sampe album dan management mau dirapiin banget buat bisa bikin tur ILP," ungkapnya.

ILP merupakan proyek musik beraliran progressive rock dan metal garapan Indra Lesmana. Grup tersebut diperkuat oleh Shadu Rasjidi (bass), Karis (gitar), Rayhan Syarif (gitar), Hata Aryasatya (drum), dan Tigor (vokal).

Penampilan mereka menutup gelaran hari pertama acara Kumpul ID yang berlangsung pada Jumat pekan lalu, 29 Juni 2018.
(srs/dar)


Photo Gallery

1 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12

0 Response to "Indra Lesmana Project Segera Garap Album Penuh"

Posting Komentar