Jakarta - Dengan pesawat miliknya, Erix 'Soekamti' mengalami insiden menegangkan. Meski begitu, Endank Soekamti akan tetap akan memenuhi jadwal manggungnya.
Diketahui, akhir pekan ini, Endank Soekamti menjadi salah satu headliner di Soundrenaline 2018. Acara itu akan digelar pada akhir pekan ini, yaitu 8 dan 9 September 2018 di Garuda Wisnu Kencana, Bali.
Namun peristiwa nahas tersebut sepertinya tidak menyurutkan niat Erix untuk tetap manggung bersama bandnya. Endank Soekamti dipastikan tetap akan hadir di festival musik tahunan itu.
"Kamis ini ada acara private party, Sabtu di Soundrenaline, Bali," ujar Ulog dari pihak Endank Soekamti melalui pesan singkat pada detikHOT, Selasa (4/9/2018).
Sebelumnya, pesawat yang diawaki Erix Soekamti dilaporkan jatuh dari ketinggian 5.000 kaki. Saat itu ia menjadi co pilot dengan Faslan Havisha sebagai pilotnya.
Pesawat yang ditumpaki keduanya bertipe pesawat latih Microlight tipe Sky Ranger.
Pasca Pesawatnya Jatuh, Erix 'Soekamti' Unggah Video Ini
[Gambas:Video 20detik]
(dar/mau)
Related Posts :
Kembali Setelah Kasus Narkoba, Iwa K: Ada Energi Tersendiri di SiniJakarta - Beberapa bulan terakhir, Iwa K sempat beristirahat dari panggung hiburan. Pasalnya ia semp… Read More...
Iwa K Siapkan Konser 'Batman Kasarung', Apa Artinya?Jakarta - Konser intim Iwa K nantinya akan berjudul 'Batman Kasarung'. Rapper tersebut mengatakan na… Read More...
Gelar Konser, Iwa K Gandeng Gading Marten Syuting Klip di Atas PanggungJakarta - Selain kolaborasi dengan sejumlah musisi hip hop di Tanah Air, Iwa K punya persembahan khu… Read More...
Siap-siap! Synchronize Fest 2018 Akan Umumkan Line up-nyaJakarta - Setelah mengumumkan tanggal kembalinya, Synchronize Festival akan melanjutkannya dengan in… Read More...
Menanti Isyana, Afgan dan Rendy Pandugo di Music in the Air Nanti MalamAfgan, Isyana Sarasvati, dan Rendy Pandugo Foto: Istimewa
Jakarta - Nanti malam, akan ada sajian spe… Read More...
0 Response to "Pesawat Erix Jatuh, Endank Soekamti Tetap Bakal Manggung di Soundrenaline 2018"
Posting Komentar