Beyond Borders, Festival Musik Hip Hop Pertama Kali di Indonesia

Beyond Borders, Festival Musik Hip Hop Pertama Kali di IndonesiaA$AP Rocky. Foto: Getty Images
Jakarta - Geliat musik hip hop dan R&B turut terasa di Indonesia. Hal itu yang ditangkap oleh Beyond Borders Festival 2019.

Festival musik tersebut akan berlangsung pada 30 April hingga 1 Mei 2019 di Allianz Eco Park, Jakarta Utara.

Sejumlah musisi dalam dan luar negeri dijadwalkan turut memeriahkan festival tersebut. Di antaranya adalah A$AP ROCKY, Future, 2 Chainz, Joe Flizzow, Sona One, Alif, Faris Jabba, dan Yung Raja.

Selain itu ada pula nama musisi dalam negeri yang terdiri dari Matter Mos dan Ariel Nayaka & the Blue Room Boys.

Untuk menonton festival tersebut, tiket dibagi dalam tiga kategori. Yang pertama GAB Festival dengan harga Rp 850 ribu satu hari dan Rp 1,5 juta dua hari.

Ada pula kelas GAA Festival dengan harga Rp 1,2 juta satu hari dan Rp 2,2 juta untuk dua hari. Yang termahal adalah tiket untuk kelas VIP Festival seharga Rp 1,8 juta untuk satu hari dan Rp 3,4 juta untuk dua hari.

(srs/nu2)


Photo Gallery

1 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17

Related Posts :

0 Response to "Beyond Borders, Festival Musik Hip Hop Pertama Kali di Indonesia"

Posting Komentar