Konser akan berlangsung di Basket Hall Senayan, Jakarta, pada 29 November 2019 dan tiket dijual serentak mulai 18 Juni 2019. Masih ada waktu untuk menghafal lirik lagu-lagu mereka sebelum siap bernyanyi dan mengguncang Senayan bersama penggemar lainnya.
Berikut daftar lagu Boy Pablo khas patah hati yang kemungkinan besar masuk dalam set list-nya nanti:
EverytimeMenjadi salah satu lagu yang mendobrak popularitas Boy Pablo secara internasional, 'Everytime' hampir tak pernah hilang dari setlist andalan band ini. 'Everytime' menceritakan tentang pengalaman patah hati seorang perempuan disebabkan oleh lelaki yang tak pernah ditemuinya di dunia nyata. Setiap kali perempuan mencoba mengirim pesan, jawaban yang didapat dari sang lelaki hanya kata 'ok'. Menyedihkan, bukan?
Dance, Baby!
Mengingat usia sang vokalis sekaligus penulis lagu yang masih tergolong muda, Boy Pablo Munoz, wajar jika sejumlah lagunya sangat menggambarkan gejolak romansa para remaja. Salah satu lagu yang menggambarkan suasana pesta khas anak sekolah adalah 'Dance, Baby!'
Siapa sangka jika lagu dengan musik yang membuatmu ingin berdansa ini ternyata menceritakan patah hati seorang remaja? Saat mendengarnya, kamu akan dibawa kembali mengingat cinta monyet di masa sekolah.
Ur Phone
Bagaimana rasanya menahan keinginan untuk menelepon teman sekelas yang kamu suka? Ingin mengajaknya berkencan sepulang sekolah, tapi terlalu malu dan takut untuk menyatakan cinta.
Semua ketakutan dan harap-harap cemas itu tergambar dengan apik dalam lagu 'Ur Phone'. Kamu bisa membayangkan seorang anak sekolah telah mengumpulkan niat untuk menelepon teman yang ditaksirnya, tapi ternyata teleponnya tak pernah diangkat. Kisah patah hati manis ini bisa jadi sesuatu yang selalu dikenang hingga dewasa.
Losing You
Patah hati tak pernah terlihat semanis ini. Boy Pablo berhasil merangkum rasa kecewa seseorang terhadap pasangannya yang dianggap telah berubah dan mulai menjauh lewat 'Losing You'.
Lagu ini bisa menjadi renungan bagi bagi banyak orang yang merasa hubungan asmaranya dengan sang kekasih mulai tak seindah dulu. Tetap menahan kecewa dan tak ingin bertengkar, Boy Pablo hanya curhat padamu bahwa mereka merasa kehilangan orang yang dikasihinya meski sebenarnya masih dalam hubungan yang sama.
Sick Feeling
Begitu mendengar lagunya dan mencermati liriknya, kamu mungkin berpikir bahwa ini lagi-lagi adalah tentang patah hati. Benar, ini tentang patah hati. Tapi, ini bukan patah hati terhadap pasangan, melainkan pada PlayStation. Terdengar aneh, bukan?
Melalui sesi spesial di saluran resmi Genius di YouTube, Pablo mengatakan bahwa banyak orang yang keliru dan menganggap 'Sick Feeling' adalah lagu tentang perpisahan dengan yang terkasih. Padahal, ini murni pengalamannya saat harus meninggalkan kebiasaannya bermain PlayStation karena beranjak dewasa. Meski begitu, lagu ini tetap cocok jika didengarkan saat kamu sedang benar-benar patah hati.
Sudah siap menggandeng pasangan atau teman-teman kamu ke konser Boy Pablo? Jangan lupa pesan tiketnya di Traveloka Xperience! Tiket konser tersedia dalam beberapa jenis dengan harga mulai dari Rp 562 ribu-Rp 687 ribu. Jangan sampai kehabisan, ya!
(mul/ega)
0 Response to "Mau Nonton Konser Boy Pablo di Jakarta? Hapalin Dulu 5 Lagunya"
Posting Komentar