Meet After the Storm Siap Lepas 'Nalar' dalam Bentuk Klip

Jakarta - Meet After the Storm (M.A.t.S) baru saja merampungkan penggarapan video musik barunya, 'Nalar'. Klip itu siap dirilis dalam waktu dekat.

Dari siaran persnya, 'Nalar' akan dilepas di channel YouTube Supermusic. Band yang namanya besar dari Supermusic Rockin Battle pada 2017 itu sudah menyiapkan video berdurasi 3 menit 40 detik.

Nantinya, Meet After the Storm akan beraksi bermandikan cahaya. Erlangga, vokalis Meet After the Storm menyebut cahaya yang penuh warna itu menggambarkan musik yang mereka usung.

"Dari awal kami pengin konsep yang fresh dan harus keren. Harus ada visual yang punya kesan canggih dan berbeda. Karena basic-nya kami suka performance, maka konsepnya pun tetap aksi panggung. Tapi dengan sentuhan lighting, hingga akhirnya jadi seperti ini," ungkapnya.

Erlangga juga menyebut pengerjaan video musik 'Nalar' tidak dilakukan setengah-setengah. Konsep yang matang sudah lebih dulu mereka siapkan sebelum eksekusinya beberapa waktu lalu.

"Video klip 'Nalar' ini memang sudah ditunggu oleh fans dan pendengar M.A.t.S, jadi kami buat sematang mungkin. Hasilnya buat kami memuaskan dan melebihi ekspektasi," ucapnya.

(dar/dar)


Photo Gallery

1 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20

0 Response to "Meet After the Storm Siap Lepas 'Nalar' dalam Bentuk Klip"

Posting Komentar