WOLFTANK Tunda Single Kedua demi Keluarkan Lagu tentang Alam

Jakarta - Setelah merilis single pertama yang bertajuk 'Kelar', WOLFTANK telah berencana merilis single kedua. Penggarapan lagu itu sebenarnya telah nyaris rampung, namun mereka memutuskan untuk menundanya.

WOLFTANK merupakan band yang beranggotakan sejumlah pemain band senior, yakni Ariyo Wahab (The Dance Company), Kin Aulia (The Fly), Tyo Nugros (Dewa), dan Noey Jeje (Java Jive).

Mereka didapuk sebagai duta oleh Yayasan Konservasi Alam Nusantara (YKAN). Oleh sebab itulah, mereka menunda merilis lagu yang telah nyaris rampung untuk membuat lagu tentang alam yang masih berupa ide.

"Kami awalnya sudah punya lagu cinta single kedua, tapi begitu kami jadi nature ambassador di sini (YKAN) kayaknya kami terpanggil untuk kayaknya ini dulu (lagu tentang alam)," ujar Kin Aulia ditemui di Kawasan SCBD, Jakarta Selatan, Senin (28/10/2019).

"Kami bikin single keduanya tentang alam saja yuk. Tapi kami nggak mau asal bikin jadi. Kami pengin menciptakan lagu dari hati yang terdalam," sambungnya.


Sebagai duta lingkungan dari YKAN, WOLFTANK turut ikut dalam kegiatan konservasi hutan mangrove di daerah perairan yang terletak di Utara Jakarta.

Menurut Ariyo Wahab, untuk membuat lagu mengenai lingkungan tidaklah mudah. Maka ia berharap, kegiatan yang ia ikuti dapat mengilhami proses penggarapan lagu tersebut.

"Menurut kami tidak mudah membuat single tentang alam bila kami tidak menyelaminya, semoga nanti melalui konservasi yang kami lakukan akan jadi inspirasi," harap Ariyo.

"Jadi memang kalau ide, 'Ayo kita buat tentang alam saja'. Cuman untuk bisa merangkai kata-kata yang pas sebagai sebuah lirik, sebagai nada banyak sekali yang harus kami lakukan, kita dalami," lanjutnya.


Malam ini, WOLFTANK tampil dalam acara musik bertajuk 'I Like Monday, I Like Nature: Music for Conservation' yang berlangsung di Hard Rock, SCBD, Jakarta Selatan.

Acara tersebut berlangsung sebagai respons dari kondisi kualitas udara Jakarta yang kian buruk. Mangrove dipercaya sebagai salah satu tumbuhan yang dapat menyerap karbon sekaligus dapat melindungi kawasan pantai Jakarta.

Simak Video "Rahasia Ariyo Wahab Tetap Bugar dengan Murah Meriah"
[Gambas:Video 20detik]
(srs/mau)


Photo Gallery

Related Posts :

0 Response to "WOLFTANK Tunda Single Kedua demi Keluarkan Lagu tentang Alam"

Posting Komentar