Panggung Penuh 'Gizi' Efek Rumah Kaca

Jakarta - Panggung Efek Rumah Kaca pada hari terakhir Synchronize Fest boleh jadi merupakan panggung yang mengharukan, syahdu, dan bombastis. Penampilan Efek Rumah Kaca pada District Stage di Kemayoran, Jakarta Pusat, Minggu (30/10/2016) tersebut merupakan salah satu yang paling dinanti karena kali ini mereka kembali tampil dalam formasi lengkap.

Tak hanya kehadiran Adrian dan Cholil Mahmud yang mengejutkan penonton, namun juga adanya Wisnu, vokalis Monkey to Millionaire, pada barisan backing vocal.

Pendengar Efek Rumah Kaca tampak telah menunggu dan memadati panggung bahkan sebelum para personelnya muncul. Efek Rumah Kaca pun sukses membuat penontonnya bernyanyi dari lagu pertama hingga lagu terakhir.

Lagu 'Menjadi Indonesia' membuka penampilan mereka malam itu yang langsung memanaskan suasana. Dilanjutkan dengan 'Sebelah Mata', lagu yang membuat penonton larut dalam keharuan.

Panggung Penuh 'Gizi' Efek Rumah KacaFoto: Ismail/detikHOT
Setelahnya, penonton kembali dihentakkan oleh lagu 'Biru' yang merupakan sebuah lagu panjang gabungan dari fragmen lagu 'Pasar Bisa Diciptakan' dan 'Cinta Bisa Dipasarkan'.

Lagu 'Ruang Hampa' pun menjadi lagu selanjutnya yang mereka bawakan.

Kesyahduan malam ini ternyata tak berhenti sampai di sana. Lagu 'Hujan Jangan Marah' yang dinyanyikan oleh Adrian secara solo membuat penonton seakan tersihir.

Panggung Penuh 'Gizi' Efek Rumah KacaFoto: Ismail/detikHOT
Lagu 'Jingga' dan 'Di Udara' yang dibawakan selanjutnya pun sukses membawa melankolia dan kenangan akan peristiwa kemanusiaan yang terjadi di negara ini ke panggung dengan liriknya yang tajam dan bergizi. Mulai dari hilangnya aktivis tahun 1998 hingga meninggalnya Munir.

Lagu 'Putih' dari album 'Sinestesia' yang membuat merinding dan 'Merdeka' yang merupakan single terbaru mereka turut melengkapi penampilan mereka malam ini.

Tembang 'Desember' yang puitis pun menjadi lagu penutup malam itu. Namun tampaknya penonton belum puas dan terus berteriak meminta mereka untuk tampil kembali.

Panggung Penuh 'Gizi' Efek Rumah KacaFoto: Ismail/detikHOT
Setelah teriakan "lagi" dan "we want more" yang cukup panjang, akhirnya mereka naik kembali ke panggung. Pada sesi encore tersebut giliran lagu 'Kuning', yang terasa begitu megah, dimainkan.

Berbobot, penuh gizi, sekaligus 'magis' adalah gambaran paling tepat untuk mendeskripsikan penampilan Efek Rumah Kaca malam ini.
(srs/dar)

Photo Gallery

1 1 2 3 4 5

Related Posts :

0 Response to "Panggung Penuh 'Gizi' Efek Rumah Kaca"

Posting Komentar