Aksi Ciamik Morfem di Thursday Noise Vol 9

Jakarta - Ada yang berbeda dari Thursday Noise Volume 9 yang berlangsung di Eco Bar Kemang, Jakarta Selatan, Kamis (11/10/2016) kemarin. Pasalnya, kali ini, Morfem sekaligus merilis album ketiga mereka yang berjudul 'Dramaturgi Underground' di kesempatan yang sama.

Di pintu masuk, penonton disuguhi pameran yang berisikan ilustrasi dari 10 seniman yang menggambarkan lagu-lagu Morfem di album tersebut. Sebagai pembuka tampil musisi-musisi beraliran indie rock, yakni The Rangs-Rangs, The Jansen, dan Gascoigne.

Barulah sebagai puncaknya, Morfem tampil di atas panggung. Band yang beranggotakan Jimi (Vokalis), Pandu (Gitar/Vokal), Freddie (Drum/Vokal), dan Yusak (Bass/Vokal) ini langsung serta merta berhasil memanaskan lantai.

Malam itu, mereka banyak memainkan lagu-lagu dari album yang baru saja mereka luncurkan tersebut, sebut saja 'Roman Underground', 'Tersesat di Antariksa', 'Anasbastestudineus', hingga 'Memento'.

Band beraliran indie rock dan alternative ini pun turut mengajak Mark Najoan dari Rumah Sakit untuk membawakan lagu 'Kuning', lagu milik Rumah Sakit yang dinyanyikan ulang oleh Morfem pada album ketiganya tersebut. Tak hanya itu, malam itu, Morfem juga membawakan lagu 'Ku Tertidur Di Manapun Ku Bermimpi Kapanpun' yang merupakan lagu lama.

Penonton yang panas oleh hentakan drum dan suara gitar yang tebal dari penampilan Morfem pun teriak meminta Jimi dkk membawakan lagu milik Ramones. Jimi pun menanggapinya dengan bercanda, "Gue udah berenti dengerin Ramones dari kemaren."

Nyatanya, Morfem tetap membawakan lagu Ramones berjudul 'Hey Ho, Let's Go' sebagai penutup yang ciamik malam itu.
(srs/dar)

0 Response to "Aksi Ciamik Morfem di Thursday Noise Vol 9"

Posting Komentar