'GAC X The Overtunes' mengisi original soundtrack film 'Cek Toko Sebelah' garapan sutradara Ernest Prakasa. Tak hanya berkolaborasi, tapi mereka juga meluncurkan mini album. GAC pun mendaur ulang lagu The Changcuters yang berjudul 'Parampampam'.
"Lagu itu di-recycle karena benar-benar kepentingan scene. Ernest bilang lagunya jangan terlalu urban, cocok dengan lagu The Changcuters yang lirik-liriknya nyeleneh," kata salah satu personel GAC Gamaliel, ketika ditemui di kawasan Tebet, Jakarta Selatan, Kamis (8/12/2016).
GAC pun senang dengan ajakan Ernest dan The Overtunes untuk kerjasama dalam film ini. GAC garap dua lagu sendiri di mini album, dan The Overtunes juga dua lagu.
"Dari dua lagu kita ada lagu ciptaan Mika The Overtunes dan satunya lagu recycle dari The Changcuters," tambah Cantika.
Proses pengerjaan dimulai dari Agustus lalu hingga proses rekaman belum lama ini. "Lumayan berkejaran dengan waktu sih. Tapi bersyukur karena akhirnya semua berhasil dilewati. Ini kan benar-benar EP mini album kan jadi bukan hanya isi soundtrack. Pengalaman yang sangat seru," timpal Audrey.
(tia/tia)
0 Response to "GAC Recycle Lagu 'Parampampam' The Changcuters"
Posting Komentar