Bunga Citra Lestari Kini 'Jera'

Jakarta - Selama bertahun-tahun, Bunga Citra Lestari begitu sukses dengan hampir semua proyek musiknya. Kini, BCL sudah 'Jera'.

Namun pernyataan itu tidak bisa diartikan sebagai hal negatif. 'Jera' adalah single terbaru wanita 34 tahun tersebut, seperti yang dituangkan dalam keterangan persnya, Rabu (20/12/2017).

Sebagai judulnya, lagu itu memiliki kepanjangan 'Jera (Hariku Masih Milikmu'. Single itu mengedepankan suara khas BCL dengan nada-nada baladanya.

-


"'Jera (Hatiku Masih Milikmu)' ini menceritakan tentang kesanggupan seseorang dalam percintaan bahkan dia sudah tahu dirinya dicurangi. Setiap baris dalam lirik ini membawa maksud yang cukup padat tentang percintaan," begitu penjelasan dalam rilisnya.

Pada awal 2017, BCL sudah menggebrak dengan lagu daur ulang 'Aku Wanita'. Menuju penghujung tahun, rasanya ini bisa menjadi kado yang pas untuk pendengarnya.
(dar/mau)


Photo Gallery

1 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20

Related Posts :

0 Response to "Bunga Citra Lestari Kini 'Jera'"

Posting Komentar