Peristiwa itu terjadi di California, Amerika Serikat, akhir pekan lalu, seperti yang dilansir BBC. Momen tersebut terekam dalam sebuah video yang diunggah netizen di akun Instagram-nya.
Di tengah konser, mata Jay-Z tertuju kepada seorang wanita yang diketahui bernama Christina Cruz. Ia membawa karton dengan tulisan yang cukup besar.
-"Saya terserang kanker 2X 2 C U! Aku cinta padamu!!! Swafoto atau pelukan?" tulisnya di karton tersebut.
Membacanya, Jay-Z langsung meminta Christina Cruz untuk naik panggung. Ia langsung memberikan pelukan kepada sang penggemar.
"Kamu sembuh dari kanker dua kali? Aku harus memberimu setidaknya sebuah pelukan," ujar Jay-Z yang kemudian disertai sorakan penonton lainnya.
Selanjutnya, Jay-Z memberikan izin kepada Christina Cruz untuk berswafoto. Hasilnya juga diunggah sang penggemar di akun Instagram-nya.
"Pertemuan dengan Jay-Z adalah mimpi yang menjadi kenyataan. Bahkan lebih baik dari yang saya bayangkan," ungkapnya di sebuah wawancara.
(dar/mau)
0 Response to "Penggemar 2 Kali Idap Kanker, Jay-Z Berikan Pelukan di Tengah Konser"
Posting Komentar