Setelah HIVI!, Dea Dalila Gabung ke NEV Plus

Jakarta - Setelah memutuskan untuk tidak lagi bersama HIVI!, Dea Dalila memutuskan untuk gabung ke grup musik lainnya. Ia mengisi kekosongan vokalis di NEV Plus.

NEV Plus adalah proyek musik anak-anak Nidji tanpa Giring. Nantinya Dea akan secara bergantian dengan penyanyi lain menjadi vokalis NEV Plus.


Kesempatan tersebut juga Dea manfaatkan sebagai ladang untuk mencari ilmu di dunia musik dan belajar sebanyak-banyaknya.

"Awalnya nervous sih, iya karena gimana sih ketemu idola, aku memang mengidolakan Nidji dari lama. Tapi ingin juga belajar dengan kakak-kakak ini untuk menjadi yang terbaik," ujar Dea ditemui di Studio Musica, Pancoran, Jakarta Selatan, Selasa (16/1/2018).

"Karena sudah dikasih kesempatan jadi nggak akan disia-siakan," lanjutnya.

Sebelumnya, Dea juga pernah berduet dengan Nidji untuk lagu 'Hancur Aku'.


Kendati Dea juga memiliki proyek solo, dirinya dan Musica sebagai pihak label yang menaungi keduanya, berharap semuanya tetap bisa berjalan bersamaan.

"Tentunya kami berharap dua-duanya (proyek solo dan NEV Plus) akan berjalan, tapi kami lihat perkembangannya gimana," jelas Direktur Musica, Indrawati Wijaya atau Acin ditemui pada kesempatan yang sama.
(srs/dar)


Related Posts :

0 Response to "Setelah HIVI!, Dea Dalila Gabung ke NEV Plus"

Posting Komentar