Digeruduk Netizen Indonesia karena Batal Konser, Ini Jawaban Vokalis Chvrches

Jakarta - Vokalis Chvrches, Lauren Mayberry memberi jawaban perihal pembatalan konser bandnya di Jakarta. Sebelumnya, sejumlah warganet memang ramai-ramai bertanya mengenai konser tersebut.

Lewat akun Twitter-nya, ia pun mengkonfirmasi kabar tersebut dan memberikan jawaban atas kegelisahan para penggemarnya.

Lauren Mayberry mengatakan, hal tersebut disebabkan karena pihak penyelenggara acara tidak memberikan beberapa kejelasan terhadap Chvrches

"Untuk semua yang telah menghubungi kami secara online, saya benar-benar minta maaf karena kami telah menunda konser. Pengorganisiran konser ini menjadi begitu membingungkan dan tampak seperti konser itu tidak akan terjadi. Jadi kami ingin membatalkannya lebih dulu dan tidak membuat orang-orang bersedih pada hari H," tulis Lauren di akun Twitter-nya.

Dalam kicauan berikutnya, Lauren juga mengatakan, meski gagal tampil di Indonesia bulan ini, ia berjanji akan menjadwalkan ulang konser tersebut.

Ia juga memastikan bahwa pada tanggalnya nanti, segala sesuatunya akan lebih beres dan aman bagi semua.

"Kami tidak menganggap ini remeh dan kami harus melebihi keberanian kami untuk membatalkan acara namun kami ingin menjadwakalkan ulang untuk tanggal ketika kami tahu kami bisa memberikan yang terbaik, di tempat yang kami yakin aman dan lebih lengkap untuk sebuah pertunjukan," ungkapnya.

"Kami mencintai kalian dan berjanji akan ke sana tahun depan," tutupnya.

Band synth pop Chvrches seharusnya tampil kemarin malam, 25 Juli 2018 di Plenary Hall, Jakarta Convention Center. Sayangnya, mereka melakukan pembatalan konser beberapa hari sebelumnya.
(srs/dar)


Related Posts :

0 Response to "Digeruduk Netizen Indonesia karena Batal Konser, Ini Jawaban Vokalis Chvrches"

Posting Komentar