Panggung WTF Stage We The Fest 2018 penuh sesak dipenuhi para penggemar Honne. Seperti yang sudah diterka bahwa duo elektro pop asal Inggris tersebut adalah salah satu penampil yang paling dinanti-nanti.
Ketika lampu panggung menyala dan sebuah ilustrasi memenuhi layar, teriakan penonton pun langsung terdengar bergemuruh.
'Forget Me Not' menjadi lagu pembuka dari panggung mereka hari itu. Lagu itu dilanjutkan dengan 'Me & You'.
"Jakarta, kami sangat senang bisa ke sini lagi," ujar salah satu personelnya menyapa para penonton yang hadir di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, Sabtu (21/7/2018).
Tampil Perdana di WTF 2018, Andien Senang Musiknya Bisa Diterima, tonton video selengkapnya di sini:
[Gambas:Video 20detik]
Ini memang kali kedua Honne menyambangi Jakarta. Sebelumnya mereka pernah tampil dalam sebuah acara musik yang digelar pada 2016 silam.
'Coastal Love' pun menjadi lagu selanjutnya yang mereka bawakan oleh duo Andy Clutterbuck dan Hames Hatcher tersebut.
Ketika lagu 'Good Together' dimainkan, para penonton pun tampak semakin 'tersihir' oleh penampilan dari Honne. Para pengunjung tampak berjoget-joget ringan sambil bernyanyi.
Di akhir lagu, Honne membiarkan penonton bernyanyi lebih kencang dengan memainkan instrumen musik dari lagu tersebut. Penonton pun bersenandung dengan kompak bagaikan paduan suara.
Sang vokalis rupanya berupaya untuk membuat penonton merasa dekat dengan mereka. Beberapa kali ia mengucapkan kosa kata berbahasa Indonesia. "Apa kabar?" dan "Aku cinta kamu" adalah contohnya.
Honne pun memanjakan para penggemarnya dengan membawakan lagu-lagu hitsnya, mulai dari 'I Got You' hingga 'Someone That Loves You'.
![]() |
Keseluruhannya mendapat sambutan yang meriah dari para penggemar yang hadir di We The Fest malam hari itu.
Menjelang akhir, hits 'Warm on the Cold Night' pun dibawakan. Seperti yang telah diterka, lagu ini pun mendapat sambutan yang begitu hangat dari para penonton yang turut bernyanyi dan berjoget bersama.
"Terima kasih karena kalian telah mendengarkan kami," tutur sang vokalis sebelum mengakhiri penampilannya. 'Day 1' pun menjadi lagu penutup dari panggung Honne malam tersebut.
(ken/ken)
Photo Gallery


0 Response to "'Sihir' Honne untuk Penonton We The Fest 2018"
Posting Komentar