Berkolaborasi dengan Penyanyi Tunanetra, Naura Merasa Salut

Jakarta - Penyanyi Naura turut mengisi salah satu lagu tema Asian Para Games 2018. Lewat lagu 'Sang Juara', Naura berkolaborasi dengan seorang penyanyi tunanetra bernama Zizi.

Naura pun mengaku kagum atas kemampuan Zizi dalam tarik suara dan bermain piano.

"Semua orang kan punya kekurangan dan kelebihan, dan kelebihan dia dari Allah itu benar-benar luar biasa. Itu suaranya bagus banget, bisa main piano, sudah bikin lagu juga, itu benar-benar kelebihan luar biasa," ujar Naura saat ditemui di Galeri Indonesia Kaya, Thamrin, Jakarta Pusat, Selasa (18/9/2018).

Bintang film 'Naura dan Geng Juara' tersebut juga mengaku meneladani banyak hal dari Zizi. Banyak pelajaran yang dapat dipetik oleh bocah berusia 13 tahun tersebut dari teman duetnya itu.

"Apa ya aku amaze banget sama kemampuan Zizi. Terus senang banget bisa kolab sama Zizi karena banyak belajar juga dari dia, belajar bersyukur," terangnya.

"Sampai aku benar-benar termotivasi gitu loh, wah, keren banget ya bisa main piano," sambungnya.

Saksikan juga video 'Libur Kreatif Bareng Naura Bawa Pesan Positif untuk Generasi Muda':

[Gambas:Video 20detik]


(srs/kmb)

Photo Gallery

Related Posts :

0 Response to "Berkolaborasi dengan Penyanyi Tunanetra, Naura Merasa Salut"

Posting Komentar