
Anak dari Yovie Widianto, Arsy, kini tengah merintis kariernya sebagai musisi. Tak bermaksud mengekor jejak sang ayah, Arsy justru memilih sendiri untuk bermusik.
Saat sang anak mengutarakan pilihannya, Yovie pun memberikan pesan terhadap Arsy.
"Kalau dia bersyukur katanya terlahir menjadi anak saya. Karena lahir dengan saya, dia punya lingkungan musik yang cukup kondusif untuk mengembangkan diri, tapi pertama kali dia main musik saya bilang, 'Mau kamu anaknya musisi, mau anaknya komposer belum tentu kamu bisa buat hits'," ungkap Yovie saat ditemui di Semanggi, Jakarta Selatan.
Mendengar pesan dari sang ayah, rupanya Arsy justru berupaya membuktikan bahwa ia bisa besar tanpa harus mendompleng Yovie. Hal tersebut membuat Yovie terkejud sekaligus bangga.
Bahkan Yovie kini mengakui bahwa sang anak dapat bernyanyi lebih baik daripada dirinya dahulu.
"Tiba-tiba dia geger juga sih, saya kaget juga ketika saya lihat dia sama Jodie (Brisia Jodie) yang 'Dengan Caraku'. Oh ya mungkin anak itu punya sesuatu yang dari ayahnya, terutama sama nyanyi dia jauh lebih baik dari saya," tuturnya.
0 Response to "Pesan Yovie Widianto untuk Arsy yang Kini Jadi Musisi"
Posting Komentar