Bawakan 'Untuk Dikenang', Pongki Sukses Ajak Pengunjung TSM Bali Nostalgia

Bali - Pongki Barata The Dangerous Band sukses membius para pengunjung Trans Studio Mall Bali terbawa nostalgia. Lantunan lagu-lagu hits yang dibawakannya sukses mendapat tepuk tangan meriah dari para penonton.

Mengawali penampilannya dHOT Music 2019 di Trans Studio Mall Bali, Jl Teuku Umar, Denpasar, Bali, Jumat (26/4/2019), Pongki langsung memanaskan suasana dengan lagu '1.000 Tahun'. Lagu 'Maaf', 'Pandangi Langit', dan 'Seindah Biasa' pun sukses membius penonton untuk bernyanyi bersama.

Baru petikan gitar dan piano 'Untuk Dikenang' dimainkan tanpa diaba-aba pengunjung langsung auto nyanyi. Meriah!

Di sela penampilannya di panggung Pongki sempat menyapa ramah para pengunjung. Dia juga sempat berkelakar dan membawa nama penyanyi Afghan.

"Perkenalkan nama saya Afghan. Siapa tahu kan kalau bawa nama Afghan ada penonton yang naksir saweran," canda Pongki yang disambut tawa pengunjung.

Tak hanya Pongki ada juga Kiki yang membawakan lagu ciptaan Pongki untuk Andien yang berjudul Puisi. Tak cuma itu lantunan lagu Seperti yang Kau Minta juga membuat penonton larut bernyanyi.

Tonton video: Cihuy! Buka dHot Music, Pongki Barata Ajak Cewek Cantik
[Gambas:Video 20detik]


(dar/dar)

0 Response to "Bawakan 'Untuk Dikenang', Pongki Sukses Ajak Pengunjung TSM Bali Nostalgia"

Posting Komentar