BCL Buka Pintu Duet dengan Ariel 'NOAH'

Jakarta - Ariel 'NOAH' mengaku salah satu hitsnya, 'Menghapus Jejakmu' sempat ingin dinyanyikan BCL. Namun akhirnya mereka berencana untuk membuat versi duetnya saja.

Hal itu diutarakan Bunga Citra Lestari di channel YouTube miliknya. Di akhir perbincangan bersama Ariel, ia mengajak vokalis NOAH tersebut untuk berduet.

"Nanti lagunya aku buatin untuk versi kamu," kata Ariel.

"Kita duet aja!" ajak Unge.

Ariel sempat menolak ajakan itu. Ia lebih ingin menemani BCL sebagai pemain gitar.

"Kalau aku yang nyanyi, orang tahu lagunya ya begitu, kalau ada kamu nanti jadi kejutan," kata BCL beralasan.

Akhirnya Ariel menyanggupi ajakan itu. Ia berjanji akan mencari nada yang pas untuk suaranya dan BCL.

Simak Video "BCL Bicara Kebebasan Perempuan Lewat Video Klip"
[Gambas:Video 20detik]
(dar/tia)


Photo Gallery

Related Posts :

0 Response to "BCL Buka Pintu Duet dengan Ariel 'NOAH'"

Posting Komentar