Beberapa netizen meninggalkan jejaknya dengan berkomentar di bawah video musik Cinta Laura. Mereka menyebut artis kelahiran 17 Agustus 1993 itu mirip dengan Ariana Grande.
Penilaian itu tidak buruk. Para penggemar cukup senang dengan aksi Cinta Laura di klip tersebut.
Belum cukup, beberapa netizen juga kompak menilai musik yang diusungnya pada 'Vida' mirip dengan yang biasa dibawakan Selena Gomez.
"You look like Ariana, but the music taste look like selena gomez . Proud of you Cinta," tulis salah satu netizen.
"Sekilas visualnya kaya Ariana grande tapi versi Indonesia nya," timpal warganet lainnya.
Di dalam video, Cinta Laura memang beberapa kali terlihat menguncir rambutnya ke belakang. Di scene itu, ia tampak mengenakan jaket dan celana panjang.
Gaya itu memang kerap diperlihatkan Ariana Grande selama ini. Apalagi, pelantun 'God Is A Woman' tersebut punya rambut panjang sebagai ciri khasnya.
Namun di antara ribuan komentar di video tersebut ada seorang penggemar yang tidak suka idolanya itu disamakan dengan artis lain.
"Cinta Laura is Cinta Laura not someone else, She become herself. Semangat kak cinta," katanya.
Menurut kamu, benarkah Cinta Laura mirip Ariana Grande di video musik tersebut?
[Gambas:Youtube]
Simak Video "Sempat Vakum Medsos, Cinta Laura Ingin Apresiasi Lingkungan Sekitar"
[Gambas:Video 20detik]
(dar/nu2)
Photo Gallery


0 Response to "Benarkah Cinta Laura Begitu Mirip Ariana Grande?"
Posting Komentar