
Hal itu diungkapkan Matthew Koma di media sosialnya. Ia menyebut Zedd melupakan dirinya yang sudah membantunya dalam banyak hal, seperti yang dilansir Variety.
Salah satu yang diungkit Matthew Koma adalah masa-masa penulisan lagu bersama. Ia mengaku dua lagu awal karier sang DJ, 'Spectrum' dan 'Clarity', adalah hasil penulisan bersama.
Saat ini, Zedd mengklaim dua lagu tersebut adalah hasil karya sendiri. Mendengar kabar itu, Matthew Koma mengaku sedih karena tidak dianggap.
Matthew Koma mengatakan Zedd sama sekali tidak mengajaknya dalam pesta perayaan kemenangan lagu 'Clarity' yang memenangi Best Dance Recording dari Grammy Awards.
Tak ada yang dituntut Matthew Koma saat ini. Ia mengaku tidak akan lagi mau bekerja sama dengan Zedd dan lebih baik menjadi pelayan di kedai kopi.
Simak Video "Terpesona, Zedd akan Kolaborasi dengan Jisoo BLACKPINK?"
[Gambas:Video 20detik]
(dar/tia)
Photo Gallery
0 Response to "Mantan Rekan Duet Sebut Zedd Orang Tak Tahu Balas Budi"
Posting Komentar