'Believe in Anything Tour', Konser Tunggal dari The Trees & The Wild

Jakarta - Hari ini, The Trees and The Wild tampil dalam dua show. Dengan tiket seharga Rp 120 ribu, penonton juga mendapatkan format kaset dari album kedua mereka, 'Zaman-Zaman'.

Penampilan The Trees and The Wild sore itu dibuka oleh duo bernama Rangkai. Dengan membawakan total empat lagu, Rangkai menjadi pembuka yang cukup apik sore itu.

Tampil dengan sarung, gitar, pianika, dan alat musik tradisional, Rangkai berhasil mendatangkan suasana akustik etnik, berpadu dengan lagu-lagu balada yang dibalut dengan melodi yang enak didengar. Setelah Rangkai menghangatkan suasana, The Trees and the Wild yang ditunggu-tunggu pun naik panggung.

Dibuka dengan lagu 'Monumen', suara Charita Utami melantunkan lirik pembuka yang terdengar begitu penuh energi pun memukai seisi ruangan. Permainan mereka malam itu, tak hanya didukung oleh musikalitas yang baik, seperti di setiap penampilan mereka, namun juga tata cahaya yang memperkuat aksi panggung mereka malam itu.

Selanjutnya, lagu 'Zaman-Zaman', 'Srangan', hingga 'Tuah Sebak' dibawakan dengan begitu apik dan rapi.

'Believe in Anything Tour', Konser Tunggal dari The Trees & The WildFoto: Saras/ detikHOT

Akan tetapi, sedikit gangguan teknis sebelum lagu 'Saija' membuat mereka terpaksa menghentikan konsernya sebentar. "Mixernya mati, nih," ujar Remedy, sang vokalis.

Tanpa menunggu lama, sambil menunggu gangguan tersebut dibenahi, mereka pun berinisiatif menghibur penonton yang menunggu dengan membawakan lagu 'Our Roots' dan 'Kata' dari album pertama mereka, 'Rasuk'.

Pendengar setia The Trees and The Wild yang telah lama rindu akan lagu-lagu dalam album 'Rasuk' yang telah jarang dibawakan pun menyambut penampilan mereka dengan tepuk tangan yang riuh. Meskipun dibawakan tanpa bantuan sound yang memadai, kedua lagu tersebut tetap berhasil menyihir penonton untuk ikut bernyanyi dan terpukau.

Justru, tanpa bantuan mixer yang memadai, lagu mereka terdengar lebih jujur dan apa adanya.

Setelah masalah berhasil di atasi, mereka pun kembali membawakan lagu sesuai dengan setlist yang telah direncanakan. 'Saija' pun menggempur penonton dengan berbagai efek dan teriakan khas Remedy ketika menyanyikan lirik "Saija, Dan dia kan sadar, yang tak diam dengannya, hanya waktu."

Konser ditutup dengan lagu 'Empati Tamako' dan tepukan tangan penonton yang riuh terdengar. Beberapa dari penonton bahkan memberi apresiasi sambil berdiri.

Hanya ada satu kata yang tepat untuk menggambarkan penampilan mereka, menakjubkan!

(srs/tia)

0 Response to "'Believe in Anything Tour', Konser Tunggal dari The Trees & The Wild"

Posting Komentar