Bercanda Soal Kematian George Michael, Orang Ini Kena 'Semprot' Liam Gallagher

Jakarta - Kepergian George Michael yang terkesan mendadak memang membuat sedih banyak musisi dunia. Bahkan Liam Gallagher marahi pengikutnya dengan kalimat umpatan karena kabar duka itu dijadikan bahan bercandaan.

Awalnya punggawa band Oasis itu kaget dengan kabar meninggalnya Michael. Ia menuliskan kalimat di Twitter-nya dengan isi harapan kabar yang ia terima itu adalah salah.

Namun kemudian ada seorang follower-nya, Migualez membalas tweet tersebut. Ia menyinggung soal tragedi penangkapan Michael di sebuah toilet umum di Baverley Hills, California, Amerika Serikat pada 1998.

Bercanda Soal Kematian George Michael, Orang Ini Kena 'Semprot' Liam GallagherFoto: Dok. Gettyimages
Melihat balasan itu, Liam merasa gerah. Ia menilai tidak pantas menyinggung hal tersebut di suasana duka seperti ini.

Berbagai kata umpatan pun dilontarkan oleh pelantun 'Don't Look Back in Anger' itu. Kebanyakan dari pengikutnya yang lain mendukung langkah Liam, tapi tidak merestui kalimat umpatan yang ditulisnya.

Akhirnya tweet tersebut langsung dihapus dari akunnya. Tapi ada salah satu pengguna Twitter lain yang sempat mengabadikan balasan Liam itu.

Seperti yang diberitakan sebelumnya, Michael meninggal karena serangan jantung. Ia ditemukan tewas oleh kekasihnya, Fedi Fawaz.
(dar/mmu)

Photo Gallery

Related Posts :

0 Response to "Bercanda Soal Kematian George Michael, Orang Ini Kena 'Semprot' Liam Gallagher"

Posting Komentar