Joey Alexander, dari Nominasi Grammy Hingga Gedung Putih

Jakarta - Seorang anak kecil berusia 13 tahun asal Indonesia, Joey Alexander, berhasil kembali masuk ke nominasi untuk kategori 'Best Improvised Jazz Solo' pada Grammy Awards ke-59 melalui album keduanya 'Countdown'. Sebelumnya, bocah kelahiran Bali, 25 Juni 2003 ini pun telah masuk ke dalam nominasi di ajang Grammy Awards yang ke-58 lalu.

Pada Grammy Awards 2016 yang lalu, Joey tak hanya masuk ke dalam nominasi untuk kategori 'Best Improvised Jazz Solo' dan 'Best Instrumental Jazz Album', namun juga dinobatkan sebagai nominator termuda pada perhelatan Grammy tahun itu.

Nominasi tersebut ia peroleh melalu single 'Giant Steps' dalam debut albumnya, 'My Favorite Things'. Berbagai pujian pun datang pada Joey. Tak sedikit yang berbangga hati karena Joey telah mengharumkan nama Indonesia di kancah musik Internasional.

Meski terbilang muda, perjalanan panjang telah Joey lalui untuk berada di posisinya yang sekarang. Joey telah tertarik pada musik sedari kecil. Di usia 6 tahun, Joey kerap menonton musisi favoritnya melalui YouTube, di antaranya adalah Bill Evans, Herbie Hancock dan Wynton Marsailis.

Usai menonton, Joey kecil kerap mempraktikan apa yang ia lihat pada keyboard pemberian ayahnya yang juga seorang musisi. Menurut sang Ibunda, Fara Urbach, pada sebuah wawancara dengan detikcom dua tahun lalu di Amerika Serikat, ia menuturkan bahwa bakat Joey tumbuh dengan sendirinya. Joey mempelajari semua itu dengan otodidak.

"Joey lebih suka belajar sendiri. Pernah beberapa kali mengundang guru les, tapi tidak pernah lama. Karena memang yang menonjol dari Joey adalah kemampuan untuk mempelajari nada hanya dengan mengandalkan telinga dan perasaan," ujarnya.

Ia kembali menambahkan, "Joey mampu mengenali nada dengan tepat dan mengingatnya dengan cepat."

Kini tak hanya nominasi Grammy Awards yang berhasil Joey raih, ia pun pernah berkesempatan tampil di hadapan presiden Amerika Serikat Barrack Obama pada Maret 2016 lalu. Kala itu, Joey tampil bersama dengan musisi jazz kenamaan lainnya di acara International Jazz Day All-Star Global Concert yang diadakan di halaman belakang Gedung Putih.
(srs/tia)

Photo Gallery

Related Posts :

0 Response to "Joey Alexander, dari Nominasi Grammy Hingga Gedung Putih"

Posting Komentar