Muse Ungkap Inspirasi Lagu Baru 'Thought Contagion' hingga Lana Del Rey

Jakarta -

Muse baru-baru ini merilis single terbaru berjudul 'Thought Contagion' dengan video klip unik yang dipenuhi para vampire dan komposisi musik yang tak kalah unik.

Berbicara mengenai lagu barunya ini, sang vokalis, Matt Bellamy mengaku memperoleh influence dari perkembangan musik yang mereka anggap keren.

"Kami memperoleh influence dari hal-hal yang kami anggap keren pada musik kontemporer," kata Matt.

Matt juga mengaku Muse selalu memperhatikan apa sedang terjadi pada perkembangan musik saat ini. "Hal ini yang selalu menjadi temanya," lanjutnya.

Pada lagu barunya ini, Muse memasukkan efek drum machine dan beat dari musik trap yang menjadikan lagu ini lebih kaya akan musik. Hal ini dipengaruhi oleh perkembangan musik saat ini yang sering menggabungkan genre musik yang satu dan yang lainnya.

"Yang menggembirakan dari periode musik saat ini ialah Anda bisa mencampuradukkan musik klasik dengan hip-hop dan rock pada lagu yang sama," kata Matt.

Tidak hanya itu, Matt juga berpendapat bahwa saat ini musik dapat mencampuradukkan berbagai era yang ia sebut sebagai 'era-blending'.

"Anda akan punya artis seperti Lana Del Ray yang menyanyikan lagu yang terdengar dan terasa seperti disetting pada tahun 1950-an, tetapi sebenarnya ia menyanyikan lagu tentang video game," terangnya

"Ini waktu yang menarik untuk 'era-blending' dan menciptakan sesuatu yang abadi, dan tidak secara khusus terikat oleh zaman. Ini menjadi sesuatu yang sangat halus dan berbeda," ungkap Matt.


(ken/ken)


Photo Gallery

0 Response to "Muse Ungkap Inspirasi Lagu Baru 'Thought Contagion' hingga Lana Del Rey"

Posting Komentar