Oh Wonder yang Sanggup Puaskan Penonton LaLaLa Festival 2018

Jakarta - Kemeriahan penonton LaLaLa Festival 2018 yang diadakan di Orchid Forest Lembang, Bandung, semakin terlihat saat 'Oh Wonder' muncul dengan lagu 'Livewire'. Saat Josephine mulai memainkan keyboardnya sambil bernyanyi, sontak penonton menyanyi mengikuti irama.

Begitu juga saat lagu 'Without You', 'Lifetimes', dan lagu 'Lose It' dimainkan. Walaupun cuaca yang kurang baik dan disertai rintik hujan, penonton pun tetap maju ke depan navajo stage untuk bernyanyi bersama.

"Sangat senang di sini, thank you so much. Ini pertama kalinya kita ke Indonesia," ujar Josephine menyambut penonton.


Josephine pun kemudian memainkan kembali keyboard diiringi dengan suara indahnya dengan Anthony dengan menyanyikan lagu 'Shark' dilanjutkan dengan lagu 'Landslide'.
Oh WonderOh Wonder Foto: Veynindia Esaloni Pardede
Josephine tampak energi dengan gaun merah jambu yang dikenakannya, begitu juga dengan Anthony yang memakai kemeja hitam fliral. Suasana kembali memanas saat lagu 'High on Humans' dan 'Overgrown" dinyanyikan.

"Siapa yang pertama kali nonton Oh Wonder? Ini sangat gila. Kita memulai ini semua hanya dengan kesenangan. Dan kita tidak menyangka bisa sampai seperti ini," tukas Josephine.


Saat lagu 'Technicolour Beat' selesai dinyanyikan, band indie asal London ini pun seakan pamit undur diri.

"We want more, we want more!" teriak penonton tidak terima.

Akhirnya Oh Wonder kembali membawakan lagu terakhir mereka yang berjudul 'Drive' dengan nada khasnya.

"Kalian luar biasa. Thank you so much," ujar Josephine disertai tepuk tangan penonton.
(vep/dar)


Photo Gallery

1 1 2 3 4 5 6 7

0 Response to "Oh Wonder yang Sanggup Puaskan Penonton LaLaLa Festival 2018"

Posting Komentar