
'Watch Out!' menjadi judul dari lagu yang videonya diunggah di akun 88rising.
Di awal video, warna merah menyala dan nuansa gelap tampak mendominasi. Lalu kemudian kamera berpindah ke ruang kelas, pemakaman, lapangan tennis, hingga ruang rias.
Ada pula adegan yang memperlihatkan Rich Brian mengenakan kemeha pantai dan celana pendek di depan mobil sedan berwarna merah muda atau ketika ia menunggang kuda dengan kemeja berwarna oranye dan kuning.
Menurut keterangan di akun YouTube 88rising, video tersebut disutradari oleh dirinya sendiri bersama dengan Adrian Pereyra.
Lagu 'Watch Out!' juga bisa dinikmati dari berbagai layanan streaming musik.
[Gambas:Youtube]
(srs/doc)
Photo Gallery


0 Response to "'Watch Out!' Rich Brian Rilis Lagu Baru"
Posting Komentar