Semaraknya Penampilan Maliq & D'Essentials di Ramadhan Jazz 2018

Jakarta -

Perhelatan musik Ramadhan Jazz 2018 telah digelar. Hari pertama adalah penampilan dari Maliq & D'Essentials. Sesaat lampu panggung redup dan tulisan nama band tersebut muncul di layar saat detikHOT menyambangi gelaran tersebut.

Para personel Maliq & D'Essentials pun satu per satu naik ke atas panggung. Lagu 'Pilihanku' yang dilanjutkan dengan 'Setapak Sriwedari' dipilih sebagai pembuka dari aksi panggung mereka malam hari itu.

"Selamat malam semuanya, saya minta teriakan yang paling keras untuk Ramadhan Jazz, tadi udh keren-keren banget yang tampil, sekarang saatnya Maliq & D'Essentials," kata vokalis Angga Purwadiredja di Lapangan Masjid Cut Meutia, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (25/5/2018).

"Are you ready untuk Maliq & D'Essentials? Oke, next song," sambungnya.

Usai menyapa penonton, lagu 'Bagaimana Ku Tahu' pun dibawakan. Semarak adalah kata yang dirasa tepat untuk menggambarkan penampilan band tersebut malam hari itu.

Tanpa banyak kata dan basa-basi, Maliq & D'Essentials mampu mengajak penonton ikut bernyanyi di seluruh lagu yang dimainkan. Tak jarang beberapa penonton kompak mengangkat tangan ke udara mengikuti irama lagu yang dibawakan.

'Untitled', 'Himalaya', dan 'Terdiam' pun menjadi sederet lagu yang dinyanyikan berikutnya.

Lagu 'Dia' pun berhasil menjadi penutup yang manis dan mampu menghadirkan nuansa romantis di atas panggung.

Ramadhan Jazz Festival hari pertama berlangsung meriah. Tonton videonya di 20detik:

[Gambas:Video 20detik]


(srs/doc)

0 Response to "Semaraknya Penampilan Maliq & D'Essentials di Ramadhan Jazz 2018"

Posting Komentar