Yang pertama adalah saat Paramore datang ke Jakarta pertama kali di Ancol, Jakarta Utara pada 2011 lalu dan yang kedua saat band tersebut manggung di Malaysia.
Ia juga mengaku telah mendengarkan Paramore sejak mereka merilis album 'RIOT!' (2007). Mengaku mendengarkan hampir semua lagu-lagu Paramore, Tantri memiliki daftar 5 lagu favorit yang ia bagikan kepada detikHOT.
Yang pertama adalah 'That's What You Get', 'crushcrushcrush', 'Misery Business', 'The Only Exception', dan 'Ignorance'."Energi dari lagunya sih yang bikin gue suka. Jadi gue sempat kalau kecapekan manggung, butuh mood booster apa, gue dengerinnya Paramore," ujar Tantri saat ditemui di ICE BSD, Tangerang Selatan, Jumat (24/8/2018).
Selain itu, menurut Tantri, musik yang dibawakan oleh Paramore memiliki energi yang hampir serupa dengan yang ia usung bersama Kotak.
"Kalau ditanya seberapa ter-influence-nya, energinya Paramore hampir mirip dengan energinya Kotak. Dengan vokalisnya yang sama-sama perempuan, atraktif, jingkrak-jingkrak di atas panggung," jelasnya.
Selain menonton Paramore dua kali dan hampir ketiga kali, Tantri juga mengoleksi rilisan fisik dan pernak-pernik band tersebut.
"Aku lebih ke CD, tapi yang baru karena mereka rilis digital, aku belum nemu dimana CD-nya. Kalau kaus, mungkin nggak sebanyak penggemar fanatik lainnya, tapi ada beberapa," ungkapnya.
(srs/mah)
Photo Gallery


0 Response to "Ngaku Penggemar Berat, Ini 5 Lagu Paramore Favorit Tantri"
Posting Komentar