JFlow membuktikan Inspirasi untuk sebuah karya bisa datang dari mana saja. Kali ini, ia mengaku terinspirasi dari sebuah lagu dan tari 'Poco-poco'.
Lagu tersebut adalah ciptaan Arie Sapulette yang dipopulerkan oleh Yopie Latul. Kesuksesan itu diikuti juga dengan tariannya yang juga sering dijadikan gerakan senam aerobik.
Berangkat dari mendunianya 'Poco-poco', rapper JFlow mencoba mengadaptasi lagu dan tari tersebut ke karya barunya. Ia menyebut lagu dan tari itu adalah yang terbaik dalam hidup dengan memberi judul lagu baru 'Poco-Poco Best Dance of Our Lives'.
"Saya sebagai musisi muda berdarah Maluku terpanggil untuk memperkenalkan ulang budaya Maluku lewat versi baru lagu 'Poco-Poco' ini. Lagu 'Poco-Poco' dari zaman saya kecil sampai tahun 2019 tidak pernah absen di hampir setiap acara kumpul-kumpul orang Indonesia di manapun, karena lagu ini sudah melegenda," ujarnya dalam siaran pers.
Unsur hip-hop begitu kental dibawakan JFlow pada lagu tersebut. Ia juga menambahkan banyak lirik baru yang menambah kaya 'Poco-poco' versinya.
Perilisan lagu tersebut juga dilakukan di detikcom Ngintip Musica yang digelar di Trans Studio Mall Cibubur, belum lama ini. Penasaran seperti apa acaranya? Saksikan tayangannya streaming di detikHOT pada Selasa (7/5/2019) pukul 13.00 WIB.
(dar/doc)
Photo Gallery
0 Response to "JFlow Sebut 'Poco-poco' Dance Terbaik dalam Hidup"
Posting Komentar