3 Konser Favorit Tulus Sepanjang Karier

Jakarta - Terhitung sejak single 'Sewindu' dirilis pada 2011, Tulus telah delapan tahun menjalani karier di industri musik Tanah Air.

Selama itu, ada banyak hal yang dirinya lalui. Ketika menilik ke belakang mengenai refleksi perjalanan kariernya selama ini, Tulus mengatakan, "Mungkin bekerja dengan hati, tidak terlalu sibuk dengan ekspektasi itu bisa memberikan banyak kejutan yang rasanya lebih menyenangkan untuk diterima."

Di sepanjang perjalanan Tulus, pelantun 'Pamit' itu telah merasakan berbagai macam panggung. Panggung-panggung yang disambanginya turut memotret kisah kerja kerasnya selama ini.

Tulus memilih tiga konser yang paling tidak terlupakan baginya hingga kini. Apa saja? Simak daftarnya.

Mini Konser di Bandung

3 Konser Favorit Tulus Sepanjang KarierTulus. Foto: ist.

Di awal kariernya Tulus membuat mini konser secara mandiri pada September 2011. IFI Bandung menjadi tempat berlangsungnya konser dalam rangka merayakan album perdananya itu.

"Waktu itu bikin konser mikirnya gini, kalau kami punya barang dagangan, dalam konteks karya saya, musik, kalau tokonya belum ada, bikin toko sendiri saja. Jadi bikin ruang untuk memamerkan karya sendiri walau skalanya kecil sekali," ujarnya.

Konser 'Monokrom'

Di awal tahun ini, tepatnya pada Februari 2019, Tulus menggelar konser tunggalnya di Istora Senayan, Jakarta Selatan. Konser tunggal itu bertajuk 'Monokrom', nama yang sama dengan albumnya.

"Kemarin itu jauh di atas ekspektasi saya, dampaknya luar biasa, saya rasakan berbulan-bulan. Saya ketemu sama teman-teman di berbagai kota, masih membahas itu. Masih ada yang mereka rasakan, masih ada sisa-sisa rasa di hati mereka," tutur Tulus.

Festival 'Sewindu'

Tulus. Tulus. Foto: Ismail/detikHOT

Baru-baru ini, Tulus menggelar Festival 'Sewindu' yang menghadirkan sejumlah bintang tamu, mulai dari Project Pop, Glenn Fredly, Petra Sihombing hingga Andien dan lain-lain. Festival itu digelar dalam rangka menutup tur 'Sewindu' sekaligus perayaan dirinya delapan tahun berkarya.

"Festival dan tur ini karena saya nggak nyangka bisa terselenggara dan mendapat dukungan dari teman-teman yang luar biasa baik sekali hatinya," ucapnya.

Simak Video "Genap 8 Tahun Berkarier, Tulus Akan Gelar Tur ''Sewindu''"
[Gambas:Video 20detik]
(srs/dar)


Photo Gallery

Related Posts :

0 Response to "3 Konser Favorit Tulus Sepanjang Karier"

Posting Komentar