Pukau 4 Juri, Claudia Si Gadis Cirebon Melesat ke Final The Voice Jerman

Jakarta - Claudia Emmanuela Santoso terus melaju di ajang The Voice Jerman. Dara asal Cirebon tersebut masuk ke babak final.

Ia sukses tampil memukau di babak semifinal yang digelar Minggu (3/11/2019) waktu setempat. Claudia Emmanuela Santoso menyanyikan lagu 'Listen' dari Beyonce.

Wanita 18 tahun tersebut tampil elegan dengan gaun berwarna abu-abu. Penampilan Claudia juga berhasil membuat Alice Merton, Mark Foster, Rea Garvey dan Sido sebagai juri memberikan standing ovation.

Aksinya itu kemudian sukses mengalahkan perolehan suara peserta asuhan Alice lainnya, Mariel.

"Aku tidak tahu lagi harus bicara apa. Kamu luar biasa," kata Alice.

Nantinya, Claudia masih harus bersaing dengan beberapa penyanyi lainnya, seperti Lucas, Freschta, Fidi dan Erwin.

Simak Video "Ikut The Voice of Germany, Gadis Cirebon Ini Bikin Juri Terpukau"
[Gambas:Video 20detik]
(dar/nu2)


Related Posts :

0 Response to "Pukau 4 Juri, Claudia Si Gadis Cirebon Melesat ke Final The Voice Jerman"

Posting Komentar